Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Barcelona Kini Percaya Diri Menatap Liga Eropa
Barcelona Kini Percaya Diri Menatap Liga Eropa

Barcelona Kini Percaya Diri Menatap Liga Eropa



Berita Baru, Sepakbola – Barcelona menjadi salah satu tim raksasa, yang diawal musim cukup terseok-seok. Bahkan, mereka kerap mengalami kekalahan. Termasuk di musim lalu, Barca tidak meraih hasil yang oke, yang berimbas bahwa mereka harus berlaga di kompetisi Liga Eropa.

Laga play-off Liga Europa kontra Manchester United pun dijadikan kesempatan untuk mengukur diri kembali. Barcelona akan menjamu MU di Camp Nou, Jumat (17/2/2023) dini hari WIB dalam partai leg pertama.

“Ini tes yang bagus, tanpa diragukan lagi, untuk melihat apakah kami bisa bersaing di Eropa,” kata Xavi dilansir Football-Espana.

“Kami mencoba memastikan tidak ada perbedaan, tapi benar bahwa kami tak di level yang dibutuhkan untuk bersaing di Eropa saat itu. Kami ingin menunjukkan bahwa kami sekarang datang di momen yang bagus, bahwa kami sedang berupaya meningkatkan pertahanan,” imbuhnya.

Barcelona musim ini loyo di Liga Champions dan terdepak di fase grup. Mereka finis ketiga di belakang Bayern Munich dan Inter Milan, sehingga kini harus melanjutkan kiprah di Liga Europa.

Salah satu yang jadi sorotan dari penampilan Barca di Liga Champions 2022/2023 adalah pertahanan yang begitu rapuh. Skuad besutan Xavi Hernandez itu kemasukan 12 gol, jumlah yang sama dengan gol mereka.

Statistik itu sedikit banyak menunjukkan ketimpangan performa Barcelona dengan di Liga Spanyol. Sejauh ini klub Catalunya itu baru kemasukan tujuh gol, yang turut membantu mereka bertengger di puncak klasemen.

Xavi mengakui Barcelona masih dalam tahap menyetel ulang permainan. Timnya belum cukup oke untuk bisa bersaing di level top Eropa sebagaimana yang sudah dilihat dari hasil di Liga Champions.