Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Barca Siap Gandakan Gaji Martinez, Rivaldo Lebih Mendukung Gaet Neymar
Sumber foto: Viva Goal

Barca Siap Gandakan Gaji Martinez, Rivaldo Lebih Mendukung Gaet Neymar



Berita Baru, Sepak BolaFC Barcelona hingga hari ini benar-benar serius memburu tandatangan Lautaro Martinez. Dilaporkan bahwa manajemen Barca bertekad akan menggaji Martinez dua kali lipat dari yang diberikan Inter Milan padanya.

Striker yang kini berusia 22 tahun tersebut memiliki kontrak dengan Inter Milan hingga 2023 mendatang. Tetapi saat ini, Inter berupaya melakukan pembaruan kontrak dengan cara menaikkan klausul pelepasannya menjadi 111 juta Euro.

Tahun 2019-2020 bisa menjadi periode yang cukup mengesankan bagi Martinez, karena dirinya tercata sudah mengoleksi 16 gol dalam 31 pertandingan di semua kompetisi yang dimainkannya.

Media Spanyol, Sort mengklaim negosiasi Martinez bersama Inter tidak berjalan lancar. Sebab agennya tahu bahwa ada beberapa klub yang menginginkan jasanya.

Klub paling serius memburunya adalahg Barca. Selain juga Chelsea, Madrid, dan Manchester United di belakangnya.

El Barca dirumorkan akan menyertakan Arturo Vidal untuk memuluskan transaksinya. Lebih dari itu, Barca juga berjanji akan menggaji pemain asal Argentina itu lebih dari yang diberikan Inter Milan.

Sementara itu, mantan pemain Barca, Rivaldo lebih mendukung mendatangkan Neymar, meski Lautaro merupakan striker berkualitas. Rivaldo meyakini Neymar lebih cocok berduet dengan Lionel Messi di lini serang Barca.

Apalagi Neymar pernah jadi mesin gol Barca di musim 2013-2017. Empat musim membela Barca, Neymar mencetak 105 gol dan membantu meraih delapan titel juara.

“Rumor mengenai niat Barcelona untuk mendatangkan Neymar dan Lautaro Martinez pada bursa transfer berikutnya memang berkembang. Meski pemain muda Argentina adalah pesepak bola yang baik, saya menilai Neymar lebih mampu berjuang mengamankan tempat di starting XI Barcelona, dan berdampingan dengan Messi,” tutur Rivaldo.

“Dalam beberapa tahun terakhir kita sudah melihat banyak pemain berkualitas yang tidak berhasil tampil bersama Messi, dan bermain di bawah ekspektasi,” tambahnya.

“Namun, Neymar, seperti Luis Suarez merupakan satu dari sedikit pemain di dunia yang tidak merasakan tekanan di lapangan. Dia selalu bermain dengan banyak kepribadian,” tutup Rivaldo.