Attack on Titan: Apa yang dilihat Eren Yeager Saat Ia Mencium Tangan Historia Reiss?
Berita Baru, Anime – Serial anime Attack on Titan Final Season Part 2 secara mengejutkan menunjukan Eren Yeager dengan wajah yang berbeda. Ia hampir menjadi sosok antagonis yang jahat dan egois. Rupanya perubahan Eren terjadi paska ia mencium tangan Ratunya, Historia Reiss. Ketika Eren yang memiliki kekuatan Founding Titan bertemu dengan Historia, secara tiba-tiba ia diserang oleh ingatan ayahnya.
Saat itu ayah Eren, Grisha Yeager bertugas untuk membantai keluarga Reiss, dan moment itu nampak di ingatan Eren ketika ia bersentuhan dengan Historia. Di sisi lain, Eren memiliki kekuatan Attack Titan yang memiliki kekuatan untuk melihat masa depan. Dengan demikian, apa yang Eren lakukan setelahnya adalah dorongan dari masa depan yang ia lihat. Saat itu Eren melihat pembantaian itu, dan kehadiran dirinya di masa depan.
Setiap pewaris titan memiliki kemampuan untuk melihat ingatan masa lalu dari pemilik titan sebelumnya. Dan karkater dengan keturunan darah kerajaan seperti Historia, bisa memicu ingatan dari pemegang Attack Titan sebelumnya. Karena itu, Eren diserang ingatan ayahnya saat ia bersentuhan dengan Historia.
Setelah Pasukan Pengintai berhasil mengalahkan Zeke, Reiner dan Bertholdt di Shiganshina di AoT Season 3, Ratu Historia memberikan medali kehormatan kepada para pejuang dalam sebuah acara formal. Ketika Eren mendapatkan medali dari Historia, ia harus mencium tangan Ratunya, dan saat itu ingatan itu tiba-tiba muncul. Ingatan masa lalu ayahnya dan mengguncang Eren.
AoT Final Season episode “Memories of the Future,” menegaskan bahwa pengguna Attack Titan saat ini tidak dapat dengan sengaja melihat masa depan, dia hanya dapat melihat apa yang ditunjukkan oleh pewaris masa depan kepadanya. Dan Eren, tidak saja melihat pembantaian keluarga Reiss yang dilakukan ayahnya, namun lebih dari itu.
Melihat masa depan yang ditunjukkan oleh pewaris masa depan, tidak hanya terjadi pada Eren. Dahulu kala, saat Eren Kruger membuka identitasnya kepada Grisha, ia mengatakan tanpa sengaja “Jika kamu ingin menyelamatkan Mikasa dan Armin”. Ini adalah gambaran masa depan yang diperlihatkan oleh Attack Titan di masa depan.
Kehadiran Eren di masa depan mampu memberikan dampak substantial. Faktanya, Eren masa depanlah yang telah membujuk Grisha untuk membunuh seluruh keluarga Reiss untuk balas dendam terhadap kematian istrinya dan teman-temannya. Di kenangan masa lalu, Grisha melihat bahwa tujuan Erenlah yang akhirnya akan menang.
Masa depan Eren secara keseluruhan rupanya telah ia lihat saat ia mengecup tangan Historia. Ini kenapa Eren begitu yakin melawan Zeke meski Zeke mewarisi darah bangsawan.