Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Diamond Princess
Kapal pesiar Diamond Princess, (Foto: Reuters).

AS Bersiap Evakuasi Warganya dari Kapal Pesiar Diamond Princess



Berita Baru, Internasional – Media Amerika Serikat (AS) melaporkan bahwa AS sedang mempersiapkan evakuasi warganya yang dikarantina dari kapal pesiar Diamond Princess karena wabah Virus Corona. Kapal pesiar itu berada di pelabuhan Jepang, Yokohama.

Saat ini, warga AS yang berada dalam kapal Diamond Princess berjumlah sekitar 380 penumpang. Mereka semua akan dievakuasi dengan dua pesawat yang disediakan oleh Departemen Luar Negeri AS pada hari Minggu.

Laporan itu berasal dari The Wall Street Journal pada hari Jumat, mengutip Henry Walke, selaku direktur divisi Preparedness and Emerging Infections, Centers for Disease Control and Prevention (CDC).

Tim khusu dari CDC akan menilai kesehatan warganya yang berada di kapal. Mereka yang demam, batuk, dan gejala serupa lainnya tidak akan diizinkan untuk pulang ke rumah.

Warga AS yang dievakuasi kemungkinan akan dikumpulkan di pangkalan Travis Air Force Base dekat Sacramento, California. Di sana, mereka akan menghadapi lebih banyak uji medis. Laporan mengatakan bahwa beberapa dari mereka dikarantina dalam jangka waktu hingga 14 hari. Pangkalan itu sendiri sudah mengarantina sekitar 230 orang yang dievakuasi dari kota Wuhan.

Kapal pesiar Diamond Princess mengarantina korban di dekat Yokohama sejak 3 Februari, setelah seorang penumpang yang meninggalkan kapal di Hong Kong dinyatakan positif terkena Virus COVID-19.

Sebanyak 3.711 penumpang dan awak berada di atas kapal. Sejauh ini, 218 orang telah dinyatakan positif terkena virus COVID-19.

Virus corona pertama kali terdeteksi di Wuhan, Hubei, pada akhir Desember 2019. Dan sejak itu, virus tersebut telah menyebar ke 25 negara. Di dalam negara Cina sendiri, virus COVID-19 telah mengakibatkan 1.523 kematian, dengan 66.492 orang telah terinfeksi.


PenerjemahIpung
SumberSputnik News