Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Antisipasi Kelangkaan Oksigen, Kalbar Datangkan 3200 Tabung Oksigen Dari Malaysia

Antisipasi Kelangkaan Oksigen, Kalbar Datangkan 3200 Tabung Oksigen Dari Malaysia



Berita Baru – Kalimantan Barat, Sebanyak 1.600 tabung oksigen dari Malaysia tiba di Kalimantan Barat, Sabtu (24/7/2021).

Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji menerangkan, total ada 3.200 tabung oksigen yang akan dikirim dari Malaysia ke Kalbar. 

“Hari ini ada 2 tangki, 1 tangki masih dalam perjalanan. Satu tangki ini mampu mengisi 1.600 tabung oksigen”, ungkap Sutarmidji.

Sutarmidji menyebut, keberhasilan Pemerintah Provinsi Kalbar mendatangkan pasokan oksigen tidak terlepas dari bantuan Pemerintah Sarawak, Malaysia.

“Saya berterima kasih atas kerjasama ini, artinya telah terjalin hubungan yang baik dengan Pemerintah Serawak, Malaysia. Tinggal selanjutnya antara perusahaan, Semua akan diatur antar perusahaan saja, termasuk bagaimana menanganinya, sehingga dalam waktu 3 hari kita bisa mengatasi kelangkaan oksigen ini,” katanya.

Ia menjelaskan, dalam satu ruang ICU butuh 5 tabung, jika jumlah ruang ICU di Kalbar ada 100 ruangan, maka diperlukan 500 tabung perhari dan itu belum termasuk kebutuhan perawatan penyakit lainnya.

“Sehingga kebutuhan oksigen Kalbar bisa mencapai 3.000 tabung per hari,” ungkap Gubernur Kalbar.

Menurut orang nomor satu di Kalbar itu, alasan meminta pasokan dari Malaysia karena kebutuhan Kalbar sangat mendesak.

Apalagi beberapa waktu lalu, stok oksigen sempat tidak mencukupi untuk beberapa waktu, sehingga pasien yang melakukan isolasi mandiri (isoman) banyak yang tidak mendapatkan oksigen.

Selain dari Malaysia, impor tabung oksigen juga dilakukan pemerintah Kalbar dari India. Menurut jadwal akan tiba pada hari ini, Minggu (25/7/2021) yakni 1 isotank.

Sutarmidji mengatakan, ribuan tabung tersebut akan dikirim ke seluruh rumah sakit rujukan Covid-19.

Ia berharap pasokan dari Malaysia ini diharapkan mampu mencukupi kebutuhan oksigen di Kalbar.