Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Serial Anime Doraemon (sumber: cdn-2.tstatic)

Anime Genre Kodomomuke Populer di Era 90-an



Berita Baru, Anime – Sebagian besar anak-anak generasi 90-an masa kecilnya di temani serial anime atau biasa disebut sebagai film kartun. Beberapa saluran televisi pada masanya rajin menayangkan serial anime setiap hari minggu. Beberapa serial animasi yang ditayangkan kebanyakan bergenre Kodomomuko seperti Doraemon, Pokemon, Hamtaro, Shincan, Ninja Hatori.

Genre anime kodomomuke merupakan anime yang diperuntukkan kepada anak-anak. Namun serial animasi sangat dinamis dan cair. Meski bergenre anak-anak, namun siapapun bisa menonton serial animasi tersebut

  1. Doreaemon

Serial anime Doraemon adalah anime yang paling populer bagi anak-anak tahun 90-an. Anime ini disiarkan di RCTI sejak tanggal 13 November 1988 setiap Minggu pukul 08.00. Selain RCTI, saluran televisi lainnya yang juga ikut menyiarkan Doraemon yakni SCTV pada tahun 1990an.

2. Pokemon

Anime Genre Kodomomuke Populer di Era 90-an
Pokemon (sumber: asset.kompas

Serial Pokemon disiarkan di Indonesia pada tahun 2001 di SCTV hingga kemudian diambil alih oleh Indosiar, dan kembali diambil alih oleh MNCTV pada tahun 2015. Pada mulanya Pokemon disiarkan di Jepang hanya dengan satu judul yaitu Pokemon. Namun ketika Pokemon berhasil menjangkau ke seluruh dunia, ceritanya pun diperluas dan memiliki dua serial yang berjudul Pokemon: Advanced Generation dan Pokemon Diamond & Pearl.

3. Hamtaro

Anime Genre Kodomomuke Populer di Era 90-an
Hamtaro (sumber: t-2.tstatic)

Serial animasi ini juga menjadi salah satu serial animasi yang banyak di gemari di Indonesia. Serial anime ini pertama kali tayang di TV Tokyo pada 1 agustus 1999 dan baru tayang di Indonesia pada pertengahan 2002. Serial ini fokus pada seekor hamster bernama Hamtaro yang suka berpetualang bersama pemilik dan teman-temannya.

4. Shincan

Anime Genre Kodomomuke Populer di Era 90-an
Shinchan (sumber: akcdn.detik.net.id)

Serial anime Shinchan juga menjadi serial favorit anak-anak era 90-an. Anime ini pertama kali terbit pada tahun 1992 di TV Asahi dan kemudian meluas hingga di tayangkan di 45 negara dan dialihbahasakan ke dalam 30 bahasa. Serial ini terdiri dari 970 episode dan 26 film.

Di Indonesia, serial anime Shinchan tayang di RCTI setiap Minggu pagi.