Sinopsis Drama The Penthouse 2: War in Life, Balas Dendam Oh Yoon Hee
Berita Baru, Film – Musim pertama The Penthouse sukses besar. Banyak penonton memuji drama tersebut sebagai sebuah drama ‘pembuat darah tinggi’ yang memiliki cerita kompleks dan membekas. Kini, sudah siapkan penonton dibikin darah tinggi dengan musim keduanya?
Sinopsis ‘The Penthouse 2: War in Life’
Cerita dalam serial drama The Penthouse 2: War in Life tentu bakal menjadi lanjutan dari musim pertamanya, The Penthouse, yang mengisahkan tentang konflik panjang para penghuni apartemen glamor bernama Hera Palace.
Pada season pertama, diceritakan bagaimana Oh Yoon Hee (Eugene) memiliki ambisi yang besar untuk menunjukkan pada penghuni Hera Palace bahwa dia adalah sang ratu penthouse. Namun setelah ia membunuh Min Seol-ah (Jo Soo-min), putri dari Shim Soo Ryeon (Lee Ji-ah), Yoon Hee berupaya menutupi tindakan kriminal yang ia perbuat itu. Demi hasratnya, Yoon Hee bahkan tega menghasut Joon Dan-te (Uhm Ki-joon) untuk mendepak istrinya sendiri.
Pada titik tertentu, Yoon Hee menyudahi pelariannya dan memutuskan untuk mengakui apa yang dia lakukan. Namun saat itulah, Dan-te malah menjebaknya.
Pada episode terakhir The Penthouse musim pertama, kita melihat bagaimana Yoon Hee dibantu oleh Logan Lee (Park Eun-suk) untuk melarikan diri. Namun setelah itu, Yoon Hee melukai dirinya sendiri dengan menunsuk tenggorokannya sampai terkapar tak berdaya.
Dan-te dan Cheon Seo Jin (Kim So Yeon) berpikir bakal tenang setelah menyingkirkan orang-orang yang merintangi jalan mereka. Namun, mereka tak menyadari perlakuan mereka terhadap Yoon Hee bakal berbalik menjadi sebuah bencana besar.
Dari petikan The Penthouse 2, diperlihatkan kondisi Yoon Hee yang kurus dan tidak terurus. Ia nampak sangat tidak berdaya, berbeda dengan penampilannya pada The Penthouse musim pertama. Meski begitu, tumbuh keinginan membalas dendam pada diri Yoon Hee terhadap Dan-te dan Seo-jin.
Rintangan yang ia hadapi cukup sulit, karena Dan-te dan Seo-jin telah menikah dan menjadi semakin kuat. Akankah Yoon Hee, dan Logan Lee yang berpihak padanya, mampu membelas perlakuan kedua Dan-te dan Seo-jin?
Agar tak penasaran, saksikan The Penthouse 2 setiap hari Jumat dan Sabtu malam di SBS atau layanan streaming Viu pada hari Sabtu dan Minggu.