Film Korea ‘Hello Ghost’ Dibuat Ulang oleh Falcon Pictures
Berita Baru, Film – Sudah sejak September tahun lalu kita mendengar kabar adanya rencana Falcon Pictures untuk membuat ulang (remake) film horor komedi asal Korea Selatan berjudul ‘Hello Ghost.’ Kini dikabarkan, film ‘Hello Ghost’ versi Indonesia sudah masuk masa produksi.
Meski begitu, belum diketahui apakah film yang disutradarai oleh Indra Gunawan ini akan menggunakan judul versi Korea atau bukan. Sebelumnya, Indra Gunawan juga menyutradarai Dear Nathan (2017), Senior (2019), dan lain-lain.
Penasaran nggak sih, bakal seperti apa ya film‘Hello Ghost’ versi Indonesia ini? Soalnya, di negeri asalnya sana, ‘Hello Ghost’ merupakan salah satu film dengan pendapatan paling besar di Korea Selatan pada tahun 2010.
Dari segi cerita, film ini juga memuat unsur plot twist yang siap bikin penonton kaget dan terharu. Ceritanya bermula dari sosok Sang-man (Cha Tae-hyun) yang mencoba bunuh diri setelah ia merasa gagal dengan hidupnya. Setelah terbangun dari percobaan bunuh diri terakhirnya, Sang-man menyadari ia mulai bisa melihat hantu. Tak hanya satu, tapi 4 hantu yang datang satu per satu ke hidupnya.
Para hantu itu akan pergi dan membiarkan Sang-man hidup tenang, hanya jika Sang-man memenuhi permintaan mereka. Dalam upayanya memenuhi permintaan hantu-hantu itulah, terjaid banyak hal lucu yang bikin film ini menyenangkan untuk ditonton. Namun jelang akhir cerita, kita jadi tahu, bahwa sebenarnya, hantu-hantu itu adalah.