Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Nelayan Pasongsongan Panen Ikan di Tengah Cuaca yang Tidak Menentu
Foto: Istimewa

Nelayan Pasongsongan Panen Ikan di Tengah Cuaca yang Tidak Menentu



Berita Baru, Sumenep — Musim ikan akhir tahun ini menjadi tantangan tersendiri bagi nelayan di Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, khususnya di Kecamatan Pasongsongan. Kadangkala, cuaca buruk, angin kencang dan gelombang besar.

Pak Mattasin, pemilik perahu porsen bernama Zamzam mengatakan bahwa dua bulan terakhir ini, hasil tangkap ikan nelayan Pasongsongan tidak menentu.

“Dua bulan terakhir ini, cuaca memang kurang baik, angin kencang dan gelombang yang tinggi mengganggu aktivitas nelayan,” terang Pak Mattaksin, Selasa (29/12).

Dari itu, lanjut Pak Mattasin, nelayan yang memang rutin melaut sudah harus mengurangi jarak tempuh dan waktu agar tidak terjebak angin kencang pun gelombang tinggi.

Meski begitu, setelah beberapa pekan tidak pergi melaut, perahu miliknya, malam ini pulang dengan hasil tangkapan ikan yang cukup banyak.

“Alhamdulillah. Setelah beberapa hari aktivitas nelayan terganggu karena angin kencang dan cuaca yang buruk, sekarang sudah mulai membaik,” tambahnya.

Nelayan Pasongsongan Panen Ikan di Tengah Cuaca yang Tidak Menentu
Hasil tangkapan ikan perahu Zamzam. Foto: Istimewa