Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Person of the Year 2020 TIME: Joe Biden dan Kamala Harris

Person of the Year 2020 TIME: Joe Biden dan Kamala Harris



Berita Baru, Internasional – Majalah Time telah Menobatkan Presiden AS terpilih dan Wakil Presiden terpilih sebagai tokoh paling berpengaruh di dunia tahun ini karena berhasil menggemparkan dunia.

Presiden terpilih AS, Joe Biden dan Wakil Presiden terpilih Kamala Harris dinobatkan sebagai Person of the Year versi TIME untuk tahun 2020.

Biden, dari partai Demokrat berhasil mengalahkan petahana Donald Trump dalam pemilu 2020, pertama kalinya dalam sejarah AS, petahana terkalahkan. Begitu juga Kemala Harris, merupakan wakil presiden wanita pertama negara itu dan wakil presiden kulit hitam pertama dalam sejarah AS.

“Jika Donald Trump adalah kekuatan untuk gangguan dan perpecahan selama empat tahun terakhir, Biden dan Harris menunjukkan ke mana arah bangsa: perpaduan etnis, pengalaman hidup, dan pandangan dunia yang harus menemukan jalan maju bersama jika eksperimen Amerika ingin bertahan hidup,” kata pimpinan redaksi TIME, Edward Felsenthal dalam esai tentang pemilihan tersebut.

Majalah Time  mengungkapkan pilihannya untuk Person of the Year dalam acara khusus yang disiarkan televisi pada Kamis malam (11/12).

Meskipun Biden bergabung dengan daftar panjang pemimpin AS yang telah dinobatkan sebagai Person of the Year (semua kecuali tiga presiden telah dipilih sejak pembuatan majalah tersebut pada tahun 1927), Harris adalah wakil presiden pertama dalam sejarah yang juga akan dimuat dalam majalah.

Selain Person of the Year, TIME juga mengumumkan pada Kamis (11/12) bahwa superstar Los Angeles Lakers LeBron James sebagai Atlet Terbaik Tahun Ini dan boy band K-pop BTS terpilih sebagai Entertainer of the Year.

Tahun lalu, dalam Person of the Year, TIME memilih tokoh muda Greta Thunberg, aktivis iklim asal Swedia berusia 16 tahun yang memperjuangkan keselamatan lingkungan dari efek perubahan iklim.

Pada 2018, adalah sekelompok empat jurnalis dan satu organisasi berita berlabel “The Guardians and the War on Truth,” yang dengan karyanya mereka dijebloskan penjara atau bahkan mengorbankan nyawa mereka.

Biden dan Harris dipilih setelah TIME mengungkapkan empat daftar kandidat: Biden, Trump, petugas kesehatan garis depan virus corona dan Dr.Anthony Fauci, dan gerakan untuk keadilan rasial yang ditunjukkan di kota-kota besar di seluruh negeri tahun ini.