Live Streaming Final Liga Champions: PSG vs Bayern Munchen
Berita Baru, Sepak Bola — PSG dan Bayern Munchen akan bentrok dalam babak final Liga Champions musim 2019-2020, Senin (24/8) pukul 02.00 dini hari. DI final ini, PSG memiliki peluang quadruple, sebaliknya, Bayern Munchen punya kans mengamankan treble.
Pertandingan final ini akan digelar di Estadio da Luz, Lisbon. Final ini merupakan final pertana pertama PSG. Sementara, Bayern sudah lima kali menggondol si kuping besar, yakni di tahum 1974, 1975, 1976, 2001, dan 2013. Bayern bertekad meraih gelar mereka yang ke-6.
Selama di Liga Champions, PSG hanya kebobolan lima gol, lebih sedikit dibandingkan tim-tim lain. Sementara, Bayern merupakan tim paling ganas, dengan torehan 42 gol, dan memenangi kesepuluh pertandingan mereka sejauh ini.
PSG dan Bayern sama-sama memiliki trio yang mematikan. PSG punya Kylian Mbappe, Neymar, dan Angel Di Maria. Bayern punya Serge Gnabry, Thomas Muller, dan Robert Lewandowski. Nama-nama itu adalah jaminan gol.
PSG menjuarai Grup A, kemudian menyingkirkan Borussia Dortmund (agregat 3-2), Atalanta (2-1), dan RB Leipzig (3-0). Sementara itu, Bayern menjuarai Grup B, lalu mengkandaskan Chelsea (agregat 7-1), Barcelona (8-2), dan Lyon (3-0).
PSG (4-3-3): Rico; Kehrer, Thiago Silva, Kimpembe, Bernat; Verratti, Marquinhos, Herrera; Di Maria, Neymar, Mbappe.
Pelatih: Thomas Tuchel.
Bayern (4-2-3-1): Neuer; Kimmich, Boateng, Alaba, Davies; Goretzka, Thiago; Perisic, Muller, Gnabry; Lewandowski.
Pelatih: Hans-Dieter Flick.
Link live streaming PSG vs Bayern Munchen
Live streaming 1
Live streaming 2
Live streaming 3
Catatan: Jika link tidak bisa diakses, pakailah VPN, dijamin lancar!