Attack on Titan: Persahabatan Antara Erwin Smith dan Levi Ackerman
Berita Baru, Anime – Erwin Smith dan Levi Ackerman adalah dua petarung terkuat di Pasukan Pengintai dalam serial anime Attack on Titan. Keduanya saling melengkapi dan mengagumi satu sama lain. Hubungan keduanya juga sangat dekat seperti seorang sahabat, seperti seorang kakak beradik. Baik dalam bertarung di lapangan melawan titan ataupun dalam hal atur strategi, Erwin selalu melibatkan Levi.
Bagi Erwin, Levi Ackerman adalah salah satu pasukannya yang paling ia hormati dan percaya. Dari awal hingga akhir, hingga kematian Erwin, keduanya digambarkan saling menyayangi satu sama lain. Meskipun adakala mereka bertarung, namun pertarungan keduanya terjadi di ranah private dan demi kebaikan salah satunya.
Ketika Erwin memaksakan diri untuk mengomandai operasi perebutan kembali dinding Maria, Levi adalah orang yang menolak keinginan Erwin paling keras. Levi tahu bahwa kondisi Erwin tidak baik-baik saja dan melarangnya bergabung. Namun Erwin sama kerasanya untuk menolak keinginan Levi.
Erwin bahkan mengatakan bahwa jika operasi kali ini adalah operasi terakhirnya, maka ia akan menerimanya karena ini adalah pertaruhannya yang terakhir. Karena kemauan keras Erwin, maka Levi tak bisa lagi mencegahnya. Erwin hanya meminta jika kali ini ia tidak mampu bertahan, tujuan operasi perebutan dinding Maria, yakni menuju ruang bawah tanah rumah Eren, harus terlaksana.
Di detik-detik kematian Erwin, Levi sebenarnya memiliki kesempatan untuk menyelamatkan Erwin dengan menyuntiknya dengan serum titan. Levi sempat bertengkar dengan Mikasa dan Eren yang ingin Levi menyelamatkan Armin, dan Levi bersikukuh untuk menyelamatkan komandannya. Namun kemudian saat jarum suntik hendak ditusukkan ke tubuh Erwin, Levi berubah pikiran dan memilih menyelamatkan Armin atas berbagai pertimbangan.
Hubungan keduanya sangat menarik untuk dikulik mengingat perjumpaan keduanya di awal yang penuh dengan intrik. Levi Ackerman mulanya adalah penghuni kota bawah tanah yang sering membuat kekacauan. Namun Levi juga pandai berkelahi, termasuk menggunakan peralatan ODM milik polisi militer yang ia curi.
Suatu saat Levi dan teman-temannya dimintai untuk membunuh Erwin Smith, padahal faktanya Erwin sedang menjebak Levi untuk bergabung di Pasukan Pengintai. Pada akhirnya Levi bergabung dengan Erwin karena ia sendiri mengakui kehebatan Erwin Smith. Setelah itu, keduanya saling mengagumi satu sama lain dan semakin dekat seiring waktu.