Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Lagu K-pop

7 Lagu K-pop yang Bakal Motivasi Kamu Biar Semangat Lagi



Berita Baru, Musik – Lagu K-pop dapat menjadi alternatif penghibur di kala rasa sedih dan putus asa menyerang diri. Entah itu disebabkan karena masalah pekerjaan, sekolah, asmara, atau masalah dalam kehidupan secara umum yang membuatmu kehilangan energi.

Lagu K-Pop BTS
BTS dalam klip video Life Goes On (HYBE)

Ketika kamu merasa demikian, coba deh dengarkan lagu yang bakal memotivasimu agar semangat lagi. Dari lirik dan iramanya, 7 lagu K-Pop ini siap menemanimu melewati masa-masa penuh kesedihan dan memberimu spirit baru buat menjalani hari!

7 Lagu K-Pop untuk Semangatkan Harimu

“It’s Okay” – BTOB

Lagu K-Pop ini musti masuk daftar pertama! Grup vokal BTOB dikenal dengan suaranya yang bikin pendengar jadi meleleh dan terbenam dalam lagu. Lewat lagu “it’s Okay,” tujuh oppa ini ingin bilang bahwa mereka memahami beratnya beban yang kamu miliki. Walau seberat itu, tak masalah, kamu bisa melewatinya!

Coba dengarkan, deh. Lagu dengan irama, lirik yang relevan, hingga nada R&B dan falsetto-nya cocok didengarkan jika kamu ingin bersemangat kembali.

“I” – Taeyeon ft. Verbal Jint

Lagu debut solo Taeyeon SNSD ini adalah lagu yang sempurna untuk membantumu menemukan kembali semangatmu buat berpetualang. Suara bertenaga punya Taeyeon dipadukan dengan rap Verbal Jint sungguh menyegarkan dan dijamin bikin kamu kembali bergelora.

Pejamkan matamu, dengarkan lagunya, atau kepoin lirik lagunya supaya kamu lebih bisa memahami pesan yang ingin disampaikan Taeyeon unnie dan Verbal Jint lewat lagu ini.

“Not Today” – BTS

Dikenal sebagai boyband yang aktif mengampanyekan self-love, BTS juga punya lagu yang siap membakar semangatmu. Nggak berlebihan dibilang begitu, karena lagu ini memiliki beat yang hustling dan powerful, dengan lirik yang kuat dan hentaman-hentaman riuhnya.

Lagu ini diniatkan bikin kamu tetap kuat dalam perjuanganmu agar tak mudah putus asa. Tak masalah jika kamu harus beristirahat dan mengalah, tapi setelah itu kamu harus tetap bergerak maju bersama lagu BTS ini!

“Into the New Worlds” – Girls’ Generation

Girl group yang juga disebut SNSD ini sudah debut sejak 13 tahun yang lalu. Lagu “Into the New Worlds” menjadi lagu perkenalan yang kini dianggap jadi lagu legenda dalam sejarah K-pop.

Bahkan, lagu K-Pop ini juga menjadi lagu kebangsaan yang dinyanyikan oleh para pendemo di Korea Selatan ketika mereka memprotes presidennya terdahulu. Lagu ini dinyanyikan mahasiswa di seluruh Korea untuk menyatukan mereka. Wah, dahsyat betul yak efek lagu ini!

Lirik “Into the New World” memang indah dan menyentuh. Ketika mendengarkannya, kamu bakal diingatkan untuk tidak larut dalam kesedihan dan bangkit pantang menyerah. Tak perlu menunggu keajaiban, kamu pasti bisa!

“Breathe” – Lee Hi

Lagu K-Pop ini dinyanyikan oleh Lee Hi, namun ditulis liriknya oleh mendiang Jong-Hyun SHINEe. Lirik lagu ini mengingatkan kita bahwa tak apa jika sewaktu-waktu kita “kehabisan nafas” atau merasa kelelahan. Tak masalah jika kamu berbuat kesalahan. Memang rasanya menyedihkan, tapi teruslah bersemangat karena tak ada orang yang tak pernah berbuat salah.

Lagu ini juga ingin bilang bahwa, ada kalanya kita perlu menyemangati seseorang yang sedang bersedih, bahkan hanya sekadar mengatakan padanya, “Kamu telah bekerja keras, dan tak masalah, kamu bakal baik-baik saja.”

“Fly” – Jessica ft. Fabolous

Ini dia lagu K-Pop solo pertama yang dirilis Jessica begitu doi meninggalkan Girls’ Generation. Lagunya ringan, dengan lirik yang bikin pendengarnya bersemangat kembali mengejar mimpi, apapun tantangan dan seberat apapun perjuangannya.

Melodi slow beat di lagu ini akan mengisi harimu dengan energi baru setiap hari. Rentangkan sayapmu, dan jangan mengalah dengan kegagalan!

“The Unwritten Legend” – Shin Seung Hun

Lagu klasik Korea Selatan yang satu ini jelas nggak ada matinya. The Unwritten Legendmemiliki lirik penuh perasaan yang mengajak pendengarnya untuk memikirkan kembali mimpi-mimpi mereka. Pada bagian chorus-nya, terdapat lirik yang menyemangatimu untuk terus fokus pada mimpi dan tujuanmu

Itu dia rekomndasi 7 lagu K-Pop yang bisa kamu dengarkan agar harimu makin bersemangat. Mana nih lagu yang paling kamu sukai?