Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

65 dari 90 ODP di Tuban Sudah Bebas Pemantauan

65 dari 90 ODP di Tuban Sudah Bebas Pemantauan



Berita Baru, Tuban – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tuban, dr. Bambang Priyo Utomo mewakili Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Tuban, pada Jumat (27/03/2020), menyampaikan dari 90 ODP di kabupaten Tuban, 65 orang dinyatakan bebas pemantauan. Sedangkan sisanya masih dipantau oleh Gugus Tugas.

“Sisanya masih kami pantau dan kooperatif mematuhi anjuran dari Gugus Tugas,” ungkapnya.

ODP di kabupaten Tuban sebagian besar merupakan mereka yang pernah berkunjung atau datang dari wilayah terdampak Covid-19, dari dalam maupun luar negeri.

Lebih lanjut, sampai saat ini Pasien Dalam Pengawasan (PDP) berjumlah satu orang dan diisolasi di RSUD dr. R. Koesma Tuban. Pasien telah menjalani dua kali pemeriksaan laboratorium. “Saat ini menunggu hasil pemeriksaan laboratorium dari Surabaya,” terangnya.

Bambang Priyo mengimbau masyarakat untuk menerapkan Pola Hidup Bersih Dan Sehat (PBHS) dan Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS). Di samping itu, kita harus melakukan physical distancing atau menjaga jarak fisik 1-2 meter. Diantaranya dengan mengurangi berkegiatan di luar rumah jika memang tidak perlu.

Pada hari yang sama, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kabupaten Tuban juga melakukan penyemprotan disinfektan ke sejumlah instansi. Langkah ini dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Tuban. Penyemprotan disinfektan akan terus dilakukan secara berkala hingga Covid-19 mereda.

Untuk diketahui, Pemkab Tuban bergerak cepat dalam menangani penyakit Covid-19. Menindaklanjuti Surat Edaran Gubernur Jawa Timur, maka Pemkab Tuban segera membentuk Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

Berdasarkan surat tersebut masyarakat diminta untuk tetap tenang dan tidak panik. Di samping itu, harus menyikapinya dengan bijak dan bersabar, serta mentaati Surat Edaran Bupati terkait Kewaspadaan Covid-19.

Masyarakat dapat memperoleh informasi lebih lanjut di Sekretariat Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Dinas Kesehatan Kabupaten Tuban Jl. Brawijaya no.3 Tuban atau menghubungi Call Center 119 ext 9 atau 082 167 119 119. (Rhm)