Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Liverpool saat menjuarai UCL musim 2018/2019 (AP Photo)
Liverpool saat menjuarai UCL musim 2018/2019 (AP Photo)

Ini 4 Pesaing Berat Liverpool di Premier League Musim Depan



Berita Baru, Sepakbola – Liverpool bakal menggelar laga-laga seru di Premier League musim depan. Pasalnya, banyak pemain-pemain top yang masuk ke Liga Inggris yang tentunya kian memperkuat rivalitasnya.

Misalnya Man City merekrut Erling Haaland dengan harga yang cukup fantastis. Pemain muda itu digadang-gadang bakal menjadi mesin pencetak gol.

Di saat yang sama, Liverpool yang musim kemarin hanya selisih satu poin dari City sehingga menjadi runner up Premier League, juga menambah skuat baru.

Mereka merekrut Darwin Nunez dari Benfica. Banyak pihak yang mengklaim bahwa hal tersebut sebagai antisipasi Liverpool terhadap City yang sudah mengontrak Haaland. Pun sama dengan klub-klub lainnya.

4 Pesaing Liverpool di Premier League Musim Depan

Gelandang Liverpool, Fabinho, mengutarakan pesaing-pesaing berat Liverpool di Premier League musim depan. Ia menyebut bahwa Man City menjadi pesaing terberat di musim depan.

“City tentu saja akan jadi favorit dan tidak mudah untuk bersaing lawan mereka untuk menjuarai Premier League,” kata Fabinho kepada The Athletic.

“Anda bisa memainkan salah satu musim terbaik, seperti yang kami lakukan dengan meraih 90 poin lebih dan itu pun tidak otomatis berarti bisa meraih gelar juara.”

“Kami tahu harus tampil dengan nyaris sempurna jika memang bertekad untuk menjuarainya,” ucapnya.

Gelandang Liverpool, Fabinho (istimewa)
Gelandang Liverpool, Fabinho (istimewa)

Dalam usaha Man City mempertahankan gelar juara, salah satu hal yang mereka lakukan adalah menambah daya dobrak dengan merekrut striker Erling Haaland di musim panas. Sektor yang sama juga diperkuat The Reds lewat Darwin Nunez.

“City selalu membeli pemain-pemain baru, senantiasa memperkuat tim. Musim ini panas ini pun tidak berbeda dengan Haaland bergabung,” kata Fabinho.

“Menurutku, musim ini akan ada persaingan yang amat menarik dengan mereka. Tapi (saingan kami) bukan cuma mereka.”

Fabinho kemudian menuturkan tiga tim lain yang menurutnya akan meramaikan persaingan berebut gelar juara Liga Inggris.

“Tottenham sudah membeli pemain-pemain bagus, Arsenal juga dengan Gabriel Jesus di sana, Chelsea pun sama,” ujarnya.

“Semua sudah memperkuat diri karena sama-sama ingin mengalahkan City. Itu berarti Premier League musim ini akan memiliki level yang sangat bagus.”

Man City, Liverpool, Chelsea, Tottenham Hotspur, dan Arsenal secara berurutan finis di posisi lima besar klasemen Liga Inggris musim lalu. Man United finis keenam dengan terpaut 11 poin dari the Gunners di atasnya.