Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

38 Pelaku Usaha di Meranti Terima Dana Program Kemitraan
Foto: MC Kab. Kep. Meranti

38 Pelaku Usaha di Meranti Terima Dana Program Kemitraan



Berita Baru, Meranti – Bupati Kepulauan Meranti Irwan, didampingi Kepala Dinas Perindagkop Meranti Azza Fahroni, menyerahkan Dana Bantuan Kemitraan dari PT. Timah Tbk kepada masyarakat dan pelaku usaha di Kepulauan Meranti, di Aula Kantor Bupati Meranti, Selasa (6/10) kemarin.

Pada kesempatan itu, Bupati Irwan menyampaikan apresiasi atas penyaluran dana bantuan kemitraan PT. Timah Tbk, yang menurutnya upaya ini sangat tepat diperuntukkan bagi para pelaku usaha yang sangat membutuhkan stimulus berupa dana di tengah pandemi Covid-19.

“Pemkab Meranti sangat megapresiasi prgram ini terlebih di tengah Pandemi Covid 19 yang berdampak pada lesunya dunia usaha, seperti transaksi produk olahan untuk oleh-oleh, karena minimnya perjalanan wisata orang”. Jelas Bupati Irwan, dikutip dari keterangan tertulis Media Center Pemkab.

Penyaluran dana pinjaman ini, imbuhnya, sangat dinanti masyarakat sebagai stimulus kepada UMKM untuk tetap eksis dan mampu mengembangkan usahanya.

“Semoga penyaluran dana kemitraan ini dapat berkelanjutan dan ditingkatkan pada tahun tahun yang akan datang”. Harap Bupati.

Seperti diketahui, 98 persen dari selruh wirausaha di Meranti merupakan UMKM, dan sektor ini dinilai sangat dominan dalam meningkatkan ekonomi masyarakat.

Menurut Bupati, penyaluran dana itu hendaknya diiringi dengan pembinaan dari OPD terkait untuk pengembangan pelaku usaha UMKM di sektor perdagangan, pertanian, perikanan dan sektor produktif lainnya.

“Pembinaan adalah salah satu yang utama di samping pemberian modal awal,” ungkapnya.

Bupati Irwan berharap juga berharap kepada para pelaku usaha dapat memanfaatkan dana kemitraan ini dengan baik dalam upaya peningkatan usaha dan ekonomi masyarakat.

“Saya berharap jangan menyianyiakan dana bantuan ini, benar-benar gunakan untuk pengembangan usaha, sehingga UKM yang dikelola mampu berkembang dan bisa menyerap tenaga kerja yang kebih besar”. Papar Bupati lagi.

Sementara itu Perwakilan PT. Timah Tbk Dodi Susanto menjelaskan bahwa penyaluran dana Kemitraan tersebut sudah memasuki tahun ketiga.

Pada tahun 2018 jumlah dana yang disalurkan Rp2,1 miliar kepada 63 orang penerima, dilanjutkan di tahun 2019 dengan jumlah Rp1,1 miliar dengan total penerima 56 orang, dan tahun 2020 sebesar Rp749 juta untuk 38 orang pelaku usaha.